Nakita.id - Pernikahan Cut Meyriska dan Roger Danuarta sudah semakin dekat.
Pasangan selebriti ini dikabarkan akan melangsungkan pernikahan pada Sabtu (17/8/2019).
Keduanya akhirnya akan segera resmi menjadi pasangan suami istri, Moms.
Perjalanan cinta mereka pun tidak mudah, terutama menyangkut restu orangtua Cut Meyriska.
Bahkan, saat kabar hubungan keduanya sudah tersiar, sang ayah sangat menentang keras hubungan Cut Meyriska dengan sosok yang sempat terjerat kasus narkoba tersebut.
Bahkan, kehadiran Roger Danuarta di kehidupan putrinya sempat terang-terangan ditolak oleh ayah Cut Meyriska, Suryadi AK.
Suryadi bahkan sempat mengungkapkan jika hubungan Cut Meyriska dengan Roger Danuarta hanyalah sebatas teman kerja.
Meski begitu, kini sang ayah telah memberikan restunya pada Roger untuk menjadi menantu.
Bahkan ayah Cut Meyriska juga terlihat ikut bahagia jelang pernikahan putrinya.
Hal ini terlihat dari berbagai potretnya dalam acara pengajian pranikah yang digelar hari ini, Jumat (16/8/2019).
Cut Meyriska menggelar acara pengajian di Medan, Sumatera Utara.
Ia terlihat tampil cantik dengan dress berwarna putih lengkap dengan jilbab berwarna senada.
Begitu juga kedua orangtuanya yang tampil kompak dengan mengenakan pakaian serba putih.
Sang ayah yang awalnya tak setuju pun juga akhirnya luluh.
Ia terluhat sangat bahagia dan tersenyum lepas, Moms.
Rona bahagia Suryadi tertangkap kamera oleh fotografer kondang Diera Bachir.
Baca Juga: Kisah Pilu Istri Gilang Dirga 2 Kali Kehilangan Anaknya, Adiesty Fersa:
Diera pun membagikan kebahagiaan mereka jelang pernikahan itu di Instagram pribadinya.
Bahagia bercampur haru, perempuan yang akrab disapa Chika ini juga sempat menangis saat memohon izin untuk menikah dengan lelaki pujaan hatinya.
Kedua orangtuanya juga terlihat sesekali menyeka matanya dan menghapus tangis yang mengalir.
Usai acara pengajian, Cut Meyriska dan Roger pun melangsungkan acara siraman, Moms.
Baca Juga: Pernah Tinggal Satu Atap, Teuku Wisnu Bongkar Karakter Rezky Aditya yang Sebenarnya
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR