Namun betapa sedih dan kagetnya Woollard usai mendapati bayi mungilnya terlahir dalam keadaan yang mengejutkan.
Ketika baru dilahirkan, alih-alih lebih sehat karena proses persalinannya dibantu sesar, putri Woollard justru mengalami hal mengerikan.
Ada luka sayatan panjang di wajah bayi yang baru lahir itu, tepat di bawah hidungnya.
Luka sepanjang 5 sentimeter itu awalnya diketahui Woollard sebagai cacat lahir bawaan yang disebabkan posisi bayinya dalam kandungan.
Luka itu meninggalkan bekas yang tak juga hilang ketika putrinya mulai tumbuh besar.
Lantas Woollard mengklaim setelah ia berkonsultasi dengan bidan dan ahli bedah plastik, ada fakta mengejutkan di balik luka tersebut.
Woollard mengatakan jika bidan dan ahli bedah plastik mengatakan bekas sayatan panjang itu tak mungkin timbul secara alami.
Dengan kata lain, posisi putrinya dalam kandungan bukan penyebab luka tersebut.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | The Sun |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR