Nakita.id - Pasangan Maia Estianty dan Irwan Mussry seolah selalu mencuri perhatian publik.
Hampir setahun pernikahannya, pasangan ini kerap menjadi sorotan.
Mereka pun mulai berani mengumbar kemesraan di depan umum dan kerap saling menggoda melalui media sosial masing-masing.
Seperti kali ini, Irwan diketahui sedang dalam perjalanan dinas di Makau selama satu minggu.
Suami Maia Estianty ini berangkat dua hari lalu, Moms.
Namun, baru saja berangkat, Maia sudah mengaku merindukan suaminya itu.
Melalui Instagram pribadinya, ibu tiga anak ini pun membagikan potret mesranya berdua bersama suami.
Dalam keterangannya, ia mengungkapkan kangen pada sang suami.
"Kangen ama bojo," tulis Maia Estianty.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR