Nakita.id – Tentu saja Moms yang berada pada awal masa kehamilan sering mengalami keluhan.
Salah satu keluhan di awal kehamilan, antara lain mual dan lemas.
Hal tersebut memang kerap dialami oleh para Moms.
AKan tetapi ada lagi kondisi yang menyertai, yaitu keluhan pusing atau sakit kepala.
Apakah kondisi ini berbahaya?
Baca Juga: [KITCHENESIA.COM] Fusion Confusion: Bonga-Bonga A “Halal” Lapo
Pusing ternyata masuk ke dalam salah satu gangguan kehamilan yang umum terjadi saat hamil muda.
Selain karena perubahan hormon. Pusing dapat menjadi tanda kelaparan atau dehidrasi.
Selain dehidrasi, merasa pusing di awal kehamilan juga dikaitkan dengan kadar gula yang terlalu rendah.
Moms juga sebaiknya menghindari perubahan posisi yang tiba-tiba, misalnya dari posisi duduk kemudian berdiri, karena tekanan darah saat hamil ikut berubah.
Moms perlu waspada jika mengalami pingsan saat hamil muda.
Artinya perlu ada pemeriksaan lebih lanjut.
Memilih makanan yang tepat juga diperlukan untuk mencegah pusing saat hamil muda.
Salah satu faktor yang meningkatkan keluhan pusing adalah makanan yang tidak dijaga.
Makanan tinggi MSG dan pemanis buatan sangat mungkin membuat Moms pusing.
Baca Juga: Kumpulan Video Anak Kembar Lucu, Gemes Banget, Moms!
Terlalu banyak daging olahan seperti kornet atau sosis juga menybabkan pusing di awal kehamilan.
Tak hanya makanan, bau-bau yang menyengat juga biasanya memicu pusing.
Suhu udara seperti panas atau dingin yang berlebihan hingga suara terlalu keras bahkan sangat mungkin menyebabkan Ibu merasa pusing.
Untuk mengatasi pusing akibat lapar cobalah untuk makan dengan porsi kecil namun sering demi mencegah kadar gula darah yang rendah.
Moms juga perlu sering beristirahat untuk mecegah kelelahan, rutin berolahraga, dan menghindari ketegangan otot.
Stres juga bisa menyebabkan pusing.
Pusing yang terus-menerus bahkan terjadi hingga menginjak trimester kedua sangat perlu diperhatikan.
Bisa jadi sebetulnya Moms mengalami gejala preeklamsia (tekanan darah tinggi di masa kehamilan) yang berisiko bayi lahir prematur, berat badan lahir rendah, hingga keguguran. (Heni)
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | David Togatorop |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR