Setelahnya, Kang Alam menggambar di sebuah kertas bagaimana sosok penari dan ular penunggu 'Desa Penari'.
Dalam gambar yang dibuat oleh Kang Alam, tampak sosok penari itu tampak menggunakan kemben berwarna merah, menggunakan bawahan jarit dan tersampir selendang laiknya penari.
Ada pula ular di belakang sang penari yang kata Kang Alam ukurannya sangat besar.
Baca Juga: Vicky Prasetyo Ketakutan hingga Berlutut pada Raffi Ahmad Saat Banyak Rahasianya Terbongkar:
"Ini sudah pakarnya penari, kecantikannya Jawa, manis, nggak cantik kaya orang modern sekarang. Makhluk-makhuk di sana seneng dengan aura dia. Meninggalnya juga nggak wajar," ungkap Kang Alam.
"Dia (penari) akhirnya masuk bersama-sama dengan mereka dan masuk jadi penghuni di situ dan sering muncul ketika ada yang datang ke sana," tambahnya.
Baca Juga: Rahasia Rumah Tangga Raffi Ahmad Dibongkar Sang Adik, Nisya:
Kang Alam juga mengungkapkan jika ular yang ada di gambar tersebut menyerahkan dirinya untuk menjadi pelayan si penari dan selalu ada di saat si penari tampil.
Entah apa yang diungkapkan oleh Kang Alam benar atau tidak, namun lebih baik kita mengambil sisi positif dan pembelajaran dari kisah KKN di Desa Penari ya, Moms.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR