Satu dari sekian kendaraan yang hancur lebur itu adalah Daihatsu Xenia bernopol H 8670 KY (sebelumnya disebut Toyota Avanza).
Namun aneh bin ajaib, meski Xenia itu hancur lebur setelah diseruduk dump truk dari belakang hingga terbang puluhan meter ke sisi kiri jalan, sopir sekaligus penumpang mobil itu justru selamat tak kurang satu apa pun.
Sang sopir yakni Dwi Reza Febrian (35) bahkan sempat memvideokan detik-detik sebelum kecelakaan itu terjadi hingga mobil yang dikendarainya dihantam truk dan terbang ke sisi kiri jalan.
Baca Juga: Sebelum Maut Merenggut, Korban Kecelakaan Maut Sampaikan Firasat ini Pada Suami
Dalam video itu, mobil seperti masuk ke dalam mesin cuci. Terbang, berputar-putar, lalu berguling-guling. Tak heran kondisi mobilnya pun ringsek tak berbentuk.
Namun dalam video itu, Dwi Reza Febrian masih sempat memegang kamera saat menyelamatkan diri ke luar dari dalam mobil.
Baca Juga: Tersambar Kereta Api, Perempuan di Solo Ini Berhasil Lolos dari Maut:
"Katanya mobil saya terbang, kayak di film Fast & Furious," kata Dwi kepada wartawan Tribun Jabar di satu rumah sakit di Purwakarta, Senin (2/9/2019).
Warga Desa Tawang Sari, Kecamatan Semarang Barat, Semarang, itu mengaku tak mengetahui bagaimana ia bisa selamat.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | Tribun Jabar |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR