Nakita.id - Bulan Kesehatan Gigi Nasional (BKGN) kembali diselenggarakan tahun ini.
Pada tahun ini BKGN sudah memasuki kali pelaksanaan kesepuluhnya.
Acara ini terselenggara berkat kerja sama PT.Unilever Tbk melalui brand Pepsodent dengan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) dan Asosiasi Fakultas Kedokteran Gigi Indonesia (AFDOKGI).
Merayakan kesuksesan 10 tahun BKGN, Pepsodent menginisiasi gerakan 'Indonesia Tersenyum'.
Baca Juga: Hati-Hati Moms Masalah Kesehatan Gigi Ini Mengintai Si Kecil
Dalam merayakan kesuksesan tersebut, BKGN bersama Pepsodent menginisiasi gerakan 'Indonesia Tersenyum' yang mengajak semua orang menjadi Pahlawan Senyum guna mewujudkan Indonesia bebas gigi berlubang.
"Gigi berlubang masih menjadi masalah besar di Indonesia, buktinya hasil Riset Kesehatan Dasar (Riseksdas) 2018 menunjukkan bahwa 88,8% masyarakat Indonesia memiliki masalah gigi berlubang, bahkan permasalahan ini juga dialami oleh 92,6% anak Indonesia berumur 5 tahun.
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR