Nakita.id - Kebahagiaan kini tengah dirasakan oleh pasangan Cut Meyriska dan Roger Danuarta.
Keduanya telah resmi menikah pada Sabtu (17/8/2019) lalu di Medan.
Mereka juga telah menggelar pesta mewah bertabur bintang di Jakarta pada Minggu (25/8/2019).
Kini mereka pun sedang menikmati liburan sekaligus bulan madu di Singapura.
Hampir satu minggu sudah pasangan ini berada di Singapura, Moms.
Mereka berangkat sejak Sabtu (7/9/2019) kemarin.
Lima hari sudah mereka menikmati liburan sekaligus bulan madu di negeri berlambang kepala Singa itu.
Pasangan ini pun tampak tak canggung menunjukkan kemesraannya, Moms.
Namun, kini kemesraan mereka tak hanya bisa dirasakan berdua saja.
Pasalnya, bulan madu mereka disusul oleh kedua orangtua Cut Meyriska.
Ayah dan ibu Cut Meyriska ikut menyusul berlibur ke Singapura bersama sang adik juga salah seorang sahabatnya.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR