Tak bisa dipungkiri kalau biaya pengobatan Shakira sangat mahal, dan hal itu membuatnya harus rela pontang-panting mencari uang.
Bahkan, Denada rela menjual beberapa rumahnya demi kesembuhan sang anak.
"Kenapa (biaya) jadi besar sekali, karena selain biaya medis 2 kali, 3 kali lipat lebih mahal, kami harus tinggal di sana dan Singapura dikenal sebagai negara yang luar biasa mahal sekali," ucap Denada.
Mantan istri Jerry Aurum ini harus mengeluarkan uang Rp35 juta per bulan hanya untuk tempat tinggal dirinya dan keluarga.
"Belum lagi ditambah biaya listrik, biaya makan, dan biaya kehidupan, biaya transportasi, biaya rumah sakit, biaya obat dan semua pengkondisian yang harus kami lakukan di rumah itu, besar sekali," tukasnya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR