Nakita.id - Moms pasti sudah tak asing dengan penyanyi cantik Krisdayanti.
Istri Raul Lemos ini kini telah menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024.
Ia tampak kain sibuk dengan berbagai kegiatannya sebagai wakil rakyat.
Hingga mungkin membuatnya tak bisa bertemu dengan anak-anaknya.
Terlebih dengan Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah, kedua anaknya dari pernikahannya dengan Anang Hermansyah.
Pasalnya, kedua anaknya itu tak tinggal bersamanya. Mereka tinggal dengan sang ayah.
Sehingga terkadang membuat perempuan yang akrab disapa KD ini merasa rindu.
KD pun langsung menyampaikan rasa kangennya itu pada putrinya, Aurel melalui pesan singkat WhatsApp.
Tangkapan layar pesan tersebut pun dibagikannya di Instagram story pribadinya.
"Kangen kakak (emoji) @aurelie.hermansyah," tulisnya sebagai keterangan di Instagram.
Dalam pesannya itu, ibu empat anak ini membagikan potret jadulnya dengan Aurel.
Baca Juga: Baru Saja Melahirkan Anak Ketiga, Ayu Dewi dan Suami Malah Cekcok, Regi Datau Sampai Emosi, Ada Apa?
Lalu ia mengungkapkan rindu pada anaknya itu.
"I miss you kakak," pesannya sembari memberi simbol hati.
KD mengirimkan pesan rindunya itu pada pukul 07.32 pagi.
Namun, cukup lama Aurel tak membalas pesan sang mama.
Hingga kemudian pada pukul 10.08, KD kembali mengirim pesan pada putri sulungnya itu.
Ia hendak meminta bantuan pada putrinya itu, Moms.
"Kakak. Mau minta tlg," tulisnya.
Akhirnya setelah pesan itu barulah Aurel membalas pesan sang mama.
Aurel mengaku juga merindukan sang mama.
"Miss u too mii," balasnya.
Tak hanya itu, menanggapi permintaan tolong sang mama, Aurel justru meminta maaf.
Putri sulung Anang Hermansyah ini tampaknya sedang sibuk hingga tak bisa membantu ibunya.
"Sorry mi aku lg make up," tambahnya.
Sudah tak lagi tinggal serumah mungkin membuat Aurel dan Krisdayanti tak bisa dengan mudah bertemu dengan anaknya.
Terlebih Aurel kini sudah beranjak dewasa dan memiliki banyak kegiatan sendiri.
Sehingga rindu KD pada anak-anaknya itu pun semakin bertumpuk dan belum bisa tersalurkan karena kesibukan masing-masing.
Baca Juga: Hati-hati Moms! Telat Bayar Iuran BPJS, Kini Tak Bisa Lagi Perpanjang SIM hingga Paspor
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR