Maia juga mengunggah momen ketika sahabat-sahabat Al mengantarkannya ke bandara.
Al Ghazali dikabarkan akan menyusul El Rumi untuk melanjutkan studi.
Meski belum ada keterangan langsung dari Maia Estianty, ibu dari Al Ghazali tersebut memberikan jawaban pada Krisdayanti kemana anaknya akan pergi.
"Anaknya bunda mau kemana nak?" tulis krisdayantilemos
"Mau mencari pengalaman baru (emoji)" balas maiaestiantyreal
"Aku akan pergi, tuk sementara, bukan tuk meninggalkanmu selamanya, aku pasti kan kembali pada dirimu, tapi kau jangan NAKAL, AKU PASTI KEMBALI. (Back sound : Aku Pasti Kembali , #written by M.E, voc by : @krisdayantilemos )
Thank you buat sohib2 @alghazali7 yang udah bela2in ga tidur ampe pagi and sampe anter ke airport... You are all the best.. Thank you buat daddy @irwanmussry yang selalu support istri and anaknya... Ditinggal dulu ya bentar..," tulis Maia Estianty.
Unggahan tersebut pun sontak dibanjiri komentar warganet yang memberikan dukungan pada Al Ghazali yang dikabarkan akan melanjutkan sekolahnya.
@rahma_maricar "mau kuliah juga kayak El ya Mbak Si Al di London...kurang update belakangan ini hehehe(emoji)"
@thoshosaf "Utk Kaka Al selamat belajar..smg diberi kelancaran kemudahan kesuksesan Dan sll dalam lindungan Alloh SWT ..aamiin..(emoji)"
@ri2ratih "Selamat ya Al.. Alhamdulillah sekolah lagi.... Di lingkungan yg baik, pasti akan jadi baik pula..."
Wah, kalau menurut Moms sendiri bagaimana?
Source | : | YouTube,Instagram |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR