Nakita.id - Menjadi orangtua saat ini merupakan tantangan bagi banyak orang, apalagi di era milenial seperti sekarang ini.
Semakin berkembangnya jaman, mulai bertebarannya standard dan norma-norma sosial mengenai cara pengasuhan anak melalui sosial media, internet dan media-media online maupun offline lainnya membuat setiap orang mudah belajar mengenai tren pola pengasuhan anak masa kini.
Namun, di era milenial ini pula hampir semua orangtua memiliki beragam peran, selain sebagai Ayah atau Ibu dan Suami atau Istri, juga sebagai karyawan, wirausaha, anggota komunitas, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Jarang Disadari, Ini Pola Asuh Orangtua yang Menyebabkan Anak Jadi Terlalu Manja
Hal ini membuat semakin besarnya tantangan sebagai orangtua, untuk dapat menyeimbangkan waktu dalam membesarkan dan mendidik anak.
Tak hanya membagi waktu, kita seringkali juga sulit membagi fokus, konsentrasi dan mengontrol emosi di setiap aktifitas kita.
Seringkali teori pengasuhan anak yang kita pelajari sangat sulit dipraktekan dalam kehidupan nyata, kelelahan dengan segala aktifitas seringkali membuat kita sulit untuk bisa benar-benar hadir utuh bagi sang buah hati.
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR