Namun sayangnya, Evelin cukup kecewa ketika mengetahui bahwa selama ini Roy hanya menganggapnya sebatas teman, tidak lebih.
Hal itu disampaikan Evelin saat dimintai keterangan oleh wartawan.
Melansir dari Grid.id, Evelin mengaku kaget dengan pernyataan Roy Kiyoshi.
"Kita temanan aja (kata Roy Kiyoshi)'. Aku kayak ya udah, tapi aku yakin dia orang baik dan kita bisa ngobrol," ungkap Evelin saat ditemui Grid.ID di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, Senin (4/11/2019).
Wanita yang berprofesi sebagi Disc Jockey (DJ) tersebut mengaku terkejut mendengar pengakuan Roy.
"Kayaknya nggak tahu sih. Aku kemarin baru lihat pernyataan dari dia, aku kaget sih. Tapi ya udahlah, aku kagetnya karena dengar dari orang lain," ungkapnya.
Sejak mendengar pengakuan itu, Evelin mengaku belum melakukan komunikasi dengan Roy Kiyoshi karena masih sama-sama sibuk.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR