Nakita.id – Sejak mengangkat Betrand Peto menjadi anak, kehidupan Ruben Onsu dan Sarwendah tampak berubah.
Bukan hanya semakin bahagia, hidup Ruben Onsu juga terlihat mulai berangsur normal.
Ya, Betrand Peto memang kerap disebut-sebut menjadi penangkal teror mistis yang selama ini menimpa Ruben dan keluarganya.
Baca Juga: Viral! Driver Ojol Pesan Minuman ke Ojol Lain Demi Berbagi Minuman ke Pengemis di Pinggir Rel Kereta
Tak hanya itu, seorang ahli tarot pun meramal keluarga Ruben Onsu akan semakin melimpah rezekinya di masa mendatang.
Hal tersebut diungkapkan oleh Marcel Wen dalam kanal YouTube pribadinya belum lama ini.
Dalam terawangannya, Marcel Wen mengambil kartu tarot two of pentacles.
Kartu tersebut bergambar dua logam emas dan perputaran bayangan.
Menurut Marcel, logam emas dan perputaran bayangan itu dilambangkan sebagai perputaran rezeki yang baik.
“Kartu yang pertama ini adalah, two of pentacles teman-teman. Di sini ada dua logam emas. Kalian lihat disini juga ada perputaran bayangan.
Kartu emas dilambangkan sebagai suatu karier. Jadi kalau saya bilang ini perputaran rezekinya itu sangat bagus, sangat baik sekali di keluarga Ruben Onsu,” ujar Marcel.
Marcel menuturkan bahwa melimpahnya rezeki yang didapat oleh Ruben disebabkan oleh kemampuannya dalam menangkap peluang bisnis.
Seperti diketahui, saat ini Ruben memang tengah membangun kerajaan bisnis, seperti bisnis restoran, menjual makanan beku dan minuman botol, hingga mengembangkan kanal YouTube nya.
“Karena Ruben Onsu saya lihat memiliki kecerdasan yang sangat luar biasa, mampu menangkap peluang bisnis,” sambungnya.
Baca Juga: Sule Ternyata Masih Kenakan Barang yang Sudah Dimilikinya Sejak Rizky Febian Masih SD, Andre:
Bukan cuma pintar melihat peluang, Marcel juga menyebut kesuksesan Ruben tak lepas dari dukungan dari istri dan ketiga anaknya.
Menurut Marcel, menghabiskan waktu bersama ketiga anaknya menjadi kekuatan tersendiri bagi pria berusia 36 tahun itu.
Baca Juga: Waduh, Politisi Ini Menentang Imunisasi Cacar Air, Tak Lama Dirinya Malah Kena, Hukum Karma?
“Perputaran rezeki Ruben Onsu sangat baik karena didukung oleh keluarganya, terutama Sarwendah sebagai istrinya. Thalia, Thania, dan Betrand Peto juga sangat mendukung dan memberi semangat.
Bisa main sama anak, ngobrol, bercanda sama anak, menjadi power untuk Ruben Onsu. Jadi itu akan membuat Ruben Onsu menjadi semangat dalam melakukan aktivitas dan pekerjaannya,” pungkasnya.
Wah, semoga terawangan Marcel Wen jadi kenyataan ya, Moms.
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | youtube.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR