Nakita.id - Ivan Gunawan secara terang-terangan mengaku jika dirinya menyukai pedangdut Ayu Ting-Ting.
Setiap berkesempatan satu acara dengan Ayu, Ivan Gunawan selalu menunjukkan sikap mesranya dengan Ayu.
Apalagi jika Ayu disandingkan dengan pria lain, pasti Igun panggilan akrab Ivan Gunawan akan terlihat kesal.
Meskipun mengaku menyukai janda satu anak itu, Igun belum juga melamar Ayu Ting-Ting.
Bahkan Ayu sendiri belum berani memberikan jawabannya untuk Ivan Gunawan.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Dipeluk dan Digendong Indra Bruggman, Reaksi Ivan Gunawan Mengejutkan
Ivan Gunawan sebenarnya sudah mengantongi restu dari Ayah Ayu.
Dilansir dari Nakita.id, pada Juli 2019 lalu, Ayah Ayu akan memberikan restu.
"Aku yakin sih (Ayah Ojak) setuju-setuju saja, aku sama mereka dekat kok," kata Ivan Gunawan, saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (03/06/2019).
Bahkan, Igun mengatakan jika dirinya dan Abdul Razak sudah sangat dekat.
Bilqis, anak Ayu Ting-Ting menjadi salah faktor Igun belum melamar Ayu.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | YouTube,Nakita.id |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR