Nakita.id - Beberapa hari ini publik kembali dihebohkan dengan kedekatan Nikita Mirzani dengan pembalap asal Spanyol, Jorge Lorenzo.
Pasalnya, potret cium pipi keduanya beredar dan viral di media sosial. Diketahui keduanya bertemu di Bali saat sedang liburan.
Bertatap muka dengan Jorge Lorenzo, Nikita Mirzani menyebut bahwa sang pembalap menyimpan rasa suka kepadanya.
Baca Juga: Bak Jilat Ludah Sendiri, Kritik Habis-habisan Pernyataan Agnez Mo, Nikita Mirzani Terciduk Akui Tak Bangga Jadi WNI: 'Walau Dilahirin di Sini, Gak Bangga'
Hal itu diungkapkan Nikita Mirzani dalam tayangan yang diunggah melalui kanal YouTube Billy Syahputra.
Billy yang sedang menemani Nikita berlibur di Bali mengaku deg-degan karena akan bertemu dengan rival dari Valentino Rossi itu.
"Aku deg-degan, Mami deg-degan gak?," tanya Billy Syahputra kepada Nikita Mirzani.
"Aku deg-degan," jawab Nikita Mirzani.
Keduanya lantas bertemu dengan Lorenzo di sebuah restoran.
Mereka tampak bersalaman dan mencium pipi Lorenzo saat pertama kali berjumpa.
"Apa kabar?," tanya Lorenzo dengan menggunakan bahasa Indonesia yang cukup fasih.
"Guys Lorenzo guys, oh my God," ucap Billy Syahputra.
Mereka kemudian berfoto bersama, bahkan saling bertukar kontak. Nikita Mirzani sontak saja mencium pipi Lorenzo.
Baca Juga: Terlihat Bahagia di Depan Layar, Sarwendah Beberkan Perasaannya Selama Jadi Istri Ruben Onsu: 'Berat, Orang Saja Lihatnya Enak'
Lorenzo yang diperlakukan seperti itu lantas langsung saja mencium balik pipi janda tiga anak itu.
Nikita Mirzani kemudia memeluk Lorenzo dengan erat.
"Mam, kayaknya Lorenzo semar sama lo sih, Mam Oh my God," ucap Billy Syahputra kepada Nikita Mirzani.
Bahkan Nikita Mirzani dan Lorenzo tampak saling mengikuti akun media sosial Instagram masing-masing.
"Guys kayaknya Mami disukain sama Lorenzo deh, kayaknya. Cantik Mami gue," ucap Billy Syahputra.
"Mam, kayaknya Lorenzo suka sama lo, Mam. Mam lo mah cantik," serunya kepada Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani yang mendengar ucapan tersebut lantas langsung saja terlihat salah tingkah.
"Lorenzo ke Indonesia, ke Bali cuma mau ketemu Mami, guys," kata Billy Syahputra.
Baca Juga: Anggap Kedekatan Sarwendah dan Betrand Peto Wajar, Ruben Onsu Kesal dengan Netizen yang Terlalu Mengatur Keluarganya
"Mami Nikita, emak gue, ditemani sama Kak Fitri."
Tak lama kemudian, Nikita Mirzani menuturkan bahwa Lorenzo kembali mengajaknya untuk bertemu.
"Kayaknya dia suka deh sama aku," ujar Nikita Mirzani.
"Nanti malam dia ngajakin aku clubbing, malam ini."
Setelah itu ketika berada di mobil, Nikita Mirzani juga memamerkan isi chat-nya bersama Lorenzo.
"Mami lagi ngapain?," tanya Billy Syahputra.
"Lorenzo, Lorenzo," ungkap Nikita Mirzani kemudian memamerkan chatnya.
"Mau janjian sama Mami?," tanya Billy Syahputra.
"Janjian sama eke malam ini," sebut Nikita Mirzani.
Baca Juga: Dituding Selingkuh dan Menginap di Apartemen Marshanda, Ternyata Suami Karen Idol Punya Profesi Mentereng
"Bang Billy dengar katanya Lorenzo pengin Mami datang ke vilanya, terus coba cerita," pinta Nikita Mirzani.
"Terus mau berenang, karena dia kepanasan. Dia kan baru banget datang," jelas Nikita Mirzani.
"Mami disuruh pakai baju apa?," tanya Billy Syahputra.
"Pakai baju bikini, karena kan mau berenang," jawab Nikita Mirzani.
"Kalau berenang mau pakai apa, pakai karung?." tandas Nyai.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR