"Udah nyanyi-nyanyi dari panggung ke panggung hajatan, dari SMP umur 14 tahun," ungkap Ayu Ting Ting.
"Dari pagi sampai malam Rp 250 ribu," tambahnya.
Lantas, Ayu Ting Ting menjelaskan perihal durasi nyanyinya selama manggung dari panggung ke panggung.
"Ya dari pagi sampai malam, istirahat Dzuhur terus istirahat Ashar. Istirahat tuh gara-gara ada azan doang," ungkap Ayu Ting Ting.
Tak hanya itu, Ayu Ting Ting mengungkapkan jika saweran banyak, maka waktu pulang manggung pun akan lama.
"Mulai nyanyi jam 9-10 pagi, selesai jam 10-11, bisa jam 12 kalau rame saweran bisa sampai jam 1 pagi," ungkap Ayu Ting Ting.
Asty Ananta pun langsung melongo kaget.
Source | : | Tribun Bogor |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR