Nakita.id - Kehidupan rumah tangga pasangan Sandra Dewi dan Harvey Moeis cukup membuat publik merasa iri.
Pasalnya, keduanya merupakan sosok istri dan suami yang diidamkan banyak orang.
Apalagi Sandra Dewi dan Harvey Moeis sekarang ini dikaruniai dua orang putra yang sangat menggemaskan.
Diakui Sandra Dewi, saat kelahiran anak keduanya, Mikhael Moeis, pada 2 September 2019 lalu membuat kehidupan keluarga kecilnya semakin lengkap.
Wanita berusia 36 tahun ini mengungkapkan bahwa kehadiran putra keduanya tak membuat anak sulungnya cemburu sama sekali.
"Nggak, kakaknya kebetulan sayang banget sama adiknya," ungkap Sandra Dewi dikutip dari Grid.ID saat ditemui di kawasan Cibubur, Jawa Barat, Minggu (1/12/2019).
Hanya saja, Sandra Dewi merasa ternyata mengurus 2 anak tidaklah semudah yang dibayangkan olehnya.
Seperti yang pernah diberitakan Nakita.id sebelumnya, Sandra Dewi sempat mengaku masih beradaptasi menjalani perannya sebagai ibu dua balita.
Meski ada perasaan bersalah karena terlalu cepat hamil lagi, Sandra mengakui adanya kegalauan yang sempat ia rasakan.
"Cuman memang punya 2 anak ternyata cukup ribet ya, makanya saya nggak ngerti orang jaman dulu malah suka anak banyak," tutur Sandra Dewi.
Melihat pengalamannya dengan 2 anak saat ini membuat Sandra Dewi enggan untuk menambah momongan.
"Belum, jangan deh," ucapnya.
Di samping itu, alasan lain Sandra Dewi tak ingin tambah momongan karena ikut program pemerintah.
"Nggak terimakasih, saya mengikuti program pemerintah 2 anak cukup," ujar Sandra Dewi.
Berbeda dengan dirinya, Sandra Dewi mengungkapkan bahwa sang suami justru ingin memiliki lebih dari 2 anak.
"Kalau suami mah maunya banyak ya, kalau istrinya 2 anak udah," ungkap Sandra Dewi.
Saat disinggung soal tambah anak perempuan, Sandra Dewi mengungkapkan saat ini hanya ingin dirinyalah yang menjadi primadona keluarga.
"Cukup Mama-nya saja yang paling cantik, hahaha, nanti ada menantu," tutup Sandra Dewi.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Source | : | Grid.id |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR