Hal ini diungkapkan Band Kotak di daerah Blok M, Jakarta Selatan, pada Jumat (6/12/2019).
"Nama proyekannya KotaK featuring Melly Mono dan kami akan merilis lagu 'Inspirasi Sahabat'," ucap Tantri Kotak.
Tantri Kotak mengatakan, awalnya timnya ingin merekrut vokalis laki-laki.
Namun karena segi waktu dan adaptasi, terpaksa mereka mengurungkan niat tersebut.
"Jadi tetap di vokalis perempuan dan genre lebih ke pop dan sentuhan suaranya juga lebih berbeda dengan suara saya. Jadi benar-benar tercipta seperti kolaborasilah," ujar Tantri Kotak.
Melly Mono mengaku sifatnya cukup pemilih, namun ia tahu reputasi band Kotak dan dedikasi mereka di industri musik Indonesia.
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR