Nakita.id - Banyak mungkin yang menganggap bahwa bayi yang baru saja dilahirkan tidak memiliki gigi.
Namun Moms perlu ketahui, perkembangan gigi sulung bayi sudah dimulai sejak dalam kandungan.
Gigi sulung merupakan gigi yang pertama kali muncul di rongga mulut Si Kecil.
Pada usia kehamilan sekitar lima minggu, kuncup pertama gigi sulung mulai muncul di rahang bayi.
Saat lahir Si Kecil akan memiliki set lengkap 20 gigi sulung. 10 di rahang atas dan 10 di rahang bawah yang tersembunyi di dalam gusi.
Baca Juga: Simak Moms, Begini Cara Mudah Merangsang Pertumbuhan Gigi Bayi
Ada beberapa jenis gigi yang akan dimiliki Si Kecil sebagai berikut:
1. Gigi Seri
Gigi seri merupakan gigi yang terletak di rahang atas dan bawah. Setiap gigi seri memiliki tepi yang tipis.
Gigi seri atas dan bawah bersatu layaknya gunting dalam mengunyah makanan.
Baca Juga: Terungkap, Ini Penyebab Gigi Bayi Belum Tumbuh
2. Gigi Taring
Gigi taring berbentuk runcing yang terletak di kedua sisi gigi seri rahang atas dan juga rahang bawah.
Digunakan untuk merobek makanan.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | betterhealth.vic.gov.au |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR