Pesan-pesan yang disampaikan dengan beberapa sindiran itu dapat diterima oleh seluruh penonton tak terkecuali Presiden Joko Widodo.
Tetapi, apa alasan khusus di balik pentasnya 3 menteri milenial yang menjadi idola baru di kalangan publik itu?
Dilansir dari kanal Youtube Sekretariat Presiden pada Sabtu (14/12/2019), 3 menteri milenial menyampaikan alasan mengapa memilih mementaskan drama di hari anti korupsi sedunia.
Baca Juga: Wika Salim Pamer Foto Berdua Bersama Gofar Hilman, Warganet:
"Kita ingin menciptakan suatu acara yang lebih relevan untuk anak muda, gitu jadinya kita memilih lokasi SMK untuk menunjukkan aspek-aspek korupsi, kolusi, dan nepotisme itu sendiri," ucap Nadiem.
Erick Thohir juga menyampaikan alasannya mengapa mau diajak berkolaborasi bersama Menteri Pendidikan untuk memerankan tokoh tukang bakso di hari anti korupsi sedunia.
"Ya saya kira bagus ya. Menyampaikan akhlak anti korupsi untuk yang muda-muda," ucap Erick Thohir.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR