Nakita.id - Belakangan sempat viral sebuah video di media sosial, merekam tindak keji seorang wanita pada pria yang duduk di sofa.
Ternyata wanita di video itu memukuli suaminya sendiri yang menderita stroke.
Diberitakan Nakita.id sebelumnya, video tersebut awalnya viral di media sosial Instagram dan menjadi perhatian masyarakat.
Baca Juga: Sempat Jalani LDR yang Sulit, Christian Sugiono Rela Jadi Buruh Pabrik Demi Temui Titi Kamal
Wanita itu menggunakan tongkat untuk memukuli suaminya yang tak berdaya, serta mengungkapkan berbagai keluhannya.
Sang pria terlihat mengeluh dan mengeluarkan beberapa kata, sayangnya karena penyakit yang dideritanya, tak terdengar jelas apa yang ia ucapkan.
Lantas kekejian sang istri itu mengundang kecaman netizen setelah video itu tersebar di dunia maya.
Namun akhirnya video tersebut diusut oleh pihak kepolisian.
Mengutip dari Kompas.com, peristiwa itu terjadi di kawasan Pantai Mutiara, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
Kapolsek Metro Penjaringan AKBP Imam Rifai membenarkan peristiwa tersebut.
"Kejadian itu terjadi pada tanggal 11 Desember 2019 di wilayah Penjaringan," kata Imam Rifai di Mapolres Metro Jakarta Utara, Selasa (17/12/2019).
Istri yang menganiaya suaminya itu ternyata dinikahi secara siri setelah sang suami bercerai dengan pasangan sebelumnya.
Sedangkan ketika pelaku diinterogasi, diduga ia menderita gangguan jiwa.
Wanita berinisial MF itu diduga mengalami stres berat lantaran tak sanggup mengurusi suami sirinya yang stroke dua tahun belakangan.
Dilansir dari Tribun Jakarta, MF sendiri ternyata yang merekam penganiayaan yang ia lakukan pada sang suami.
Belum diketahui maksud pelaku merekam video tersebut, walau akhirnya video itu yang jadi bukti kekejamannya hingga diketahui keluarga korban.
Asisten rumah tangga (ART) yang bekerja pada pasangan tersebut juga memberi kesaksian soal perilaku MF sehari-hari.
Ketika mengurus suaminya yang menderita stroke, ternyata MF pun kerap berteriak-teriak.
"Kalau keterangan pembantunya sih teriak-teriak aja si korbannya. Kalau bagaimana-bagaimana kita belum tahu," kata Kanit Reskrim Polsek Metro Penjaringan, Kompol Mustakim.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com,Nakita.id,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR