Nakita.id - Belum lama ini, kabar pernikahan Vanessa Angel ramai menjadi perhatian publik Tanah Air.
Vanessa Angel disebut-sebut menggelar acara pernikahan secara tertutup pada 15 Desember 2019 lalu.
Diberitakan Nakita.id sebelumnya, Joana Kenaya selaku manajer dari Vanessa Angel membenarkan kabar tersebut.
Namun, secara tegas ia membantah jika pernikahan Vanessa Angel tersebut settingan hanya untuk konten semata.
Baca Juga: Vanessa Angel Nikah Tanpa Izin Ayah, Manajer Beri Sindiran:
Meski begitu, Joana enggan menjelaskan identitas suami sang artis.
Sayangnya, kabar bahagia itu diiringi kekecewaan dari sang ayah, Doddy Sudrajat.
Pasalnya, aktris yang juga mantan kekasih Dwi Andhika itu tak memberi kabar ataupun meminta doa restu dari sang ayah saat menikah dengan sang kekasih.
Dilansir dari tayangan Hot Issue Pagi yang diunggah kanal YouTube Indosiar pada Jumat (20/12/2019), Doddy Sudrajat sampai saat ini tak mengetahui putrinya menikah dengan siapa.
"Nggak tahu. Bener-bener nggak tahu nikah sama siapa itu," ucapnya.
"Itu nggak ada minta izin sama sekali ya dad ya?" tanya Jane Shalimar.
"Nggak ada. Nggak ada minta izin nggak ada minta restu. Baik yang datang ataupun yang nggak datang," terang Doddy.
Ayah Vanessa mengakui dirinya mengetahui kabar pernikahan putrinya dari Jane Shalimar.
"Calon suaminya (Vanessa) juga nggak datang, nggak ada konfirmasi apa-apa, nggak ada WA,"
"Daddy di IG juga diblok, jadi nggak ada konfirmasi apapun. Daddy nggak tau apa-apa, tiba-tiba dengar dari Kak Jane, dan dari teman-teman media," lanjut Doddy.
Sebelumnya disebut oleh kuasa hukum Vanessa Angel, Milano Lubis, Vanessa menikah diwalikan oleh pihak keluarga ayah Vanessa.
Hal itu pun langsung dibantah tegas oleh Doddy. Ia juga mengakui bahwa di dalam keluarganya dirinya merupakan anak paling bontot dan tidak mempunyai adik laki-laki.
"Daddy 4 bersaudara, dan daddy anak paling kecil," bantahnya.
"Daddy 4 bersaudara, dan daddy anak paling kecil, jadi tidak ada adiknya," sambung Jane Shalimar.
"Saudara cowok ada, tapi daddy nggak punya sodara namanya Joan, nggak ada, dan mereka nggak ada yang jadi wali," tegas Doddy.
Moms, Yuk Wujudkan Tubuh Sehat di Tahun Baru dengan Kesempatan Emas dari Prodia Ini!
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR