2. Kunyit Asam
Bahan utama dari jamu ini yaitu kunyit dan asam jawa serta ditambahkan gula merah atau temulawak.
Kunyit asam yang mengandung antioksidan dapat membantu meremajakan sel tubuh serta mencerahkan kulit.
Namun, untuk Moms yang sedang hamil mohon dihindari terlebih dahulu ya karena dapat memicu kontraksi.
Di samping itu, kunyit asam mengandung curcumin yang dapat membantu melawan sel kanker dan membantu menurunkan risiko komplikasi jantung.
Baca Juga: Bukan Hanya Sebagai Bahan Dasar Jamu, Kunyit Juga Berfungsi Sebagai Solusi Kecantikan
Bagi Moms yang sedang halangan bisa juga meminum kunyit asam ini sebagai pelancar haid dan meredakan nyerinya.
3. Brotowali
Brotowali ini terbuat dari tanaman dengan nama latin tinospora crispa dan memiliki rasa yang pahit.
Meskipun rasanya yang pahit, jamu ini justru memiliki banyak manfaat yang Moms bisa rasakan.
Brotowali ini dapat membantu mengobati hipertensi, mengontrol kadar gula darah, serta mengobati penyakit kulit seperti kudis.
Berikan Pengetahuan Mengenai Produksi Pakaian Dalam dengan Cara Edukatif, Rider Resmikan Establishment Underwear Factory di KidZania Jakarta
Source | : | Kompas.com,bobo |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR