Nakita.id - Kebahagiaan tengah menyelimuti rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Pada 27 Desember 2019 lalu, pasangan suami istri itu akhirnya dikaruniai buah hati pertama mereka.
Bayi mungil yang diberi nama Kiano Tiger Wong itu tentu disambut dengan penuh suka cita oleh semua keluarga besarnya.
Bahkan dengan bangga, pria kelahiran 27 April 1981 itu langsung memperlihatkan wajah Tiger Wong di hadapan publik.
Namun ada satu hal yang mengharukan kala Baim mengajak anak pertamanya bertemu dengan sosok paling berharga dalam hidupnya.
Ya, dia adalah ibunda Baim Wong yang tengah terbaring sakit. Meski demikian sebagai seorang anak, Baim tetap mengajak Tiger Wong untuk bertemu secara langsung dengan sang nenek.
Momen pertemuan ini diabadikan lewat tayangan di laman YouTube channel pribadinya pada Jumat (3/1).
Saat pertama kali bertemu sang cucu, ibunda Baim terlihat penuh kasih kala melihat sang cucu sembari memberikan doa terbaik.
"Kaya kamu, ada fotonya waktu masih bayi itu. Jadi anak yang sholeh, sehat, panjang umur, banyak rejeki. Aamiin," ujar ibunda Baim Wong.
Tak hanay melihat sang cucu, mertua Paula Verhoeven itu pun juga tak lupa memberikan wejangan kepada sang mantu.
"Sekarang dia belum dengar, 40 hari nanti dia dengar. Yang penting jangan banyak tangan, kan masih kecil, dia ngerasa lain-lainkan, nanti badannya kalau kita mah pegel-pegel gitu," ujar Ibunda Baim Wong.
Ibunda Baim Wong pun mengakui sedih lantaran tak bisa menengok sang cucu di rumah sakit.
"Mama nggak bisa nengok di rumah sakit," ujar ibunda Baim Wong dengan penuh penyesalan.
"Nggak papa, kita yang datang ke sini," jawab Paula Verhoeven.
Baca Juga: Sering Memiliki Pola Makan yang Tidak Teratur? Hati-Hati Moms Bisa Jadi Gejala dari Eating Disorder
Tak hanya itu, sebelum Baim dan Paula membawa Kiano pulang, ibunda Baim Wong juga berpesan agar tak membiarkan anaknya diajak dan digendong banyak orang.
"Belum 40 hari orang yang mau pegang seleksi aja!" ucap ibunda Baim Wong kepada Paula Verhoeven.
Source | : | youtube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR