Nakita.id - Persoalan gigi anak selalu menjadi perhatian bagi orangtua, salah satunya soal usia berapa anak harus menggosok gigi.
Hal ini tak lepas dari usaha orangtua untuk menjaga kesehatan gigi anak agar terhindar dari kuman dan plak.
Menggosok gigi anak juga merupakan tantangan tersendiri bagi orangtua, termasuk memilih sikat dan pasta gigi mereka.
Melansir dari Dental Health, sebenarnya orangtua sudah diperbolehkan membersihkan mulut anak sejak usia mereka masih enam bulan.
Moms disarankan untuk membersihkan gusi si Kecil dengan menggunakan kain yang sudah dibasahi air hangat.
Di usia 17-18 bulan, Moms bahkan sudah bisa menggunakan pasta gigi dengan kandungan flouride rendah untuk membersihkan gigi anak setelah makan.
Dikutip dari NHS, anak-anak wajib untuk menggosok gigi di kala 20 giginya sudah tumbuh sempurna.
Hal ini berkisar antara umur 2-3 tahun.
Orangtua bisa membantu dan mengawasi anak dalam memulai kebiasaan baik menyikat gigi dua kali sehari sedini mungkin.
Bagaimana cara membantu anak menggosok gigi?
Membantu anak menyikat gigi bisa dilakukan dengan mengajarkan gerakan yang benar.
Yakni gerakan memutar dari gigi bagian atas ke bawah, hingga ke sela-sela yang tak terjangkau.
Moms bisa menggunakan kaca sebagai alat bantu untuk mengajarkan cara tepat menggosok gigi kepada anak-anak.
Pastikan si Kecil menggosok gigi mereka selama minimal dua menit.
Jangan biarkan mereka menggosok gigi sembari bercanda atau melakukan kegiatan lain untuk mencegah kejadian yang tak diinginkan.
Membawa anak ke dokter gigi
Mengenalkan anak ke dokter gigi bukan pekerjaan yang mudah.
Namun, penting bagi orangtua untuk menanamkan pengertian agar tidak takut pada perawatan gigi.
Baca Juga: Sering Salah Kaprah! Berkumur dengan Cara Ini Ternyata Tak Termasuk Cara Menggosok Gigi yang Benar
Moms dan Dads disarankan untuk mengenalkan anak ke dokter gigi sejak gigi susu mereka tumbuh.
Apalagi, dokter gigi bisa memberikan saran agar gigi susu tidak berlubang atau rusak.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | NHS,Health Dental |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR