Salah satu anggota group band Aerosmith, Steven Tyler baru aja mendirikan yayasan untuk menampung para perempuan korban kekerasan seksual dengan nama, Jenie’s House.
Langkah sang vokalis menuai banyak pujian dari banyak kalangan atas kepeduliannya terhadap para gadis korban kekerasan seksual dan inses.
Tapi Moms, ada loh beberapa selebriti dunia lain yang lebih dulu menyatakan kepeduliannya terhadap isu yang sama meskipun dengan bentuk yang berbeda.
Baca juga: Dahsyat! Rockstar Steven Tyler Mendirikan Jenie's House, rumah untuk Gadis Korban Kekerasan
Ingin tahu siapa saja Moms, yuk simak!
1. Lady Gaga
Lady Gaga pernah membuka diri tentang dirinya yang pernah menjadi korban kekerasan seksual pada tahun 2014. Hal ini yang menggugah dirinya untuk ikut serta perihatin dan menyuarakan anti kekerasan seksual.
Langkah yang Ia tempuh sebagai seniman adalah menciptakan lagu berjudul Til It Happens To You dan menampilkannya di Academy Awards ke-88 bersama para korban kekerasan seksual.
Dia terus mendorong mengenai anti kekerasan seksual ke garis depan melalui berbagai wacana di media sosial.
2. Kerry Washington dan Patrick Stewart
Kerry Washington dan Patrick Stewart telah lama menjadi pendukung untuk mengakhiri kekerasan terhadap perempuan.
Washington telah meluncurkan beberapa kampanye yang ditujukan untuk mengakhiri kekerasan seksual terutama dalam rumah tangga.
Source | : | Makers.com |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR