Nakita.id - Panduan perkembangan bayi 5 bulan ini tidak bisa disamakan antara bayi satu dengan lainnya.
Namun, biasanya perkembangan normal yang muncul saat Si Kecil berusia 5 bulan adalah otot-ototnya bisa berfungsi dengan stabil.
Setiap bulannya, bayi bisa menunjukkan perkembangan yang pesat.
Saat bayi Moms menginjak usia 5 bulan, Si Kecil sudah mulai bisa berguling dengan otot kepala dan tangan yang sudah lebih stabil.
Bayi 5 bulan biasanya juga sudah bisa mengerti apa yang dikatakan Moms saat mengajaknya bermain.
Baca Juga: Panduan Perkembangan Bayi 7 Bulan yang Normal Terjadi, Salah Satunya Sudah Mulai Tumbuh Gigi
Untuk memaksimalkan atau mengoptimalkan tumbuh kembang bayi usia 5 bulan, ada beberapa tips dan hal sederhana yang bisa Moms lakukan.
Dilansir dari Mother.ly, ada 4 panduan perkembangan bayi 5 bulan yang normal terjadi agar Si Kecil tidak mendapatkan perlambatan tumbuh kembang.
1. Bantu membedakan suara
Pada usia 5 bulan, bayi bisa memahami suara yang berbeda-beda. Tapi ia masih belum bisa paham kata-kata.
Di sini, Moms bisa membantunya membedakan suara.
Atau mencontohkan suara yang berbeda-beda, misal seperti apa suara burung, bebek, dan sebagainya.
Si Kecil pasti akan sangat bersemangat bisa mendengar bermacam-macam suara.
Baca Juga: Dari Berat Badan hingga Panca Indra, Berikut Panduan Perkembangan Bayi 1 Bulan yang Normal Terjadi
2. Ajak berkumpul atau bertemu banyak orang
Jalan-jalan ke taman atau menjadwalkan ikut play date bisa jadi cara seru untuk membuat Si Kecil lebih bersemangat.
Di usia 5 bulan, bayi akan sangat senang bila diajak untuk melihat banyak hal baru, mendengar berbagai macam suara, dan berinteraksi dengan banyak orang.
Tentu saja perlu disesuaikan juga dengan kenyamanan Si Kecil.
3. Tirukan suara-suara yang dikeluarkan si kecil
Adakalanya Moms perlu juga menirukan suara-suara yang dikeluarkan Si Kecil.
Besar kemungkinan di usia 5 bulan ia sudah bisa mengucapkan satu dua huruf vokal dan konsonan.
Untuk memberitahunya bahwa kita mendengarkannya, coba tirukan suara-suaranya. Buat ia tersenyum dan tertawa.
4. Beri tempat nyaman dan aman untuk berguling
Bayi mungkin akan lebih banyak berguling. Sediakan tempat khusus bermain yang aman dan nyaman untuk berguling.
Beri ia ruang untuk bisa melatih otot-otot tubuhnya.
Pastikan juga untuk selalu mengawasinya dan mencegah terjadinya cedera padanya.
Source | : | mother.ly |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR