Nakita.id - Rehat dari dunia hiburan, Raffi Ahmad memboyong keluarga kecilnya untuk berkeliling dunia.
Menilik dari unggahan kanal YouTube 'RANS Entertainment', rombongan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sedang berkeliling dunia.
Mulai dari Asia, Amerika hingga Eropa disambangi oleh keluarga artis ini.
Tak hanya itu saja, Raffi dan Gigi juga tak absen untuk berbelanja.
Ya, Raffi Ahmad dan sang istri memang dikenal loyal dengan karyawannya.
Bahkan, pasangan suami istri tersebut kerap mentraktir tim yang bekerja dengannya dengan barang branded.
Hal tersebut juga tampak saat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina berniat membelikan baju untuk fans dan asistennya, Merry.
Sudah memasuki pusat perbelanjaan dan memilih pakaian sampai segunung.
Merry yang sedang terlena justru ditinggalkan oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang keluar dari pertokoan.
Kaget bukan kepalang, Merry mencari-cari dimana Raffi dan Gigi.
Tahu sedang dicari sang asisten, orangtua Rafathar tersebut sengaja menghilang dan me-reject telepon dari Merry.
Kepalang tanggung, Merry yang sudah membawa belanjaan milik Gigi dan miliknya sendiri pun terpaksa membayar semuanya.
"Iya ada belanjaan Mbak Gigi coba gua telepon," kata Merry pada sosok di balik kamera.
"Yaudahlah aku aja yang bayar, punya duit kok, bukan bos (Raffi Ahmad) doang," lanjutnya.
"Serius nih?" tanya sosok di balik kamera.
"Iya, beneran. Gua bayarin semua, punya Mbak Gigi juga gua bayarin, biar dia tahu kalau saya itu bisa juga bayar," beber pria yang memiliki nama asli Muhammad Sadeli tersebut.
Kemudian, Merry menunjukkan beberapa baju dan coat yang dibeli Gigi.
Usai membayar belanjaannya, Merry bertemu dengan Gigi dan Raffi.
"Kalau enggak mau beliin ngomong aja mbak, ditinggal, emang dikirain mbak sama bos saya enggak punya duit!," kata Merry.
"Tuh, punya mbak juga saya bayarin," tukas Merry dan membanting belanjaan.
Sontak, Gigi memeluk Merry yang sudah membayar semua belanjaannya.
"Ya Allah, Rp10 juta lebih enggak Mer?" tanya Raffi Ahmad.
"Enggak tahu, enggak, enggak ada (Rp10 juta)," jawab Merry.
Raffi Ahmad pun kemudian melihat struk belanja dari Merry, dan berdebat soal total uang yang dikeluarkan asistennya.
"Enggak sampai Rp 5 juta," sahut Gigi.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR