Nakita.id - Tingkah laku anak-anak memang selalu mengundang rasa kagum dan gemas.
BACA JUGA:Dirawat di RS, Olla Ramlan Langsung Pengajian 1000 Harian Kakaknya
Ada saja perilaku Si Kecil yang selalu membuat orangtua rindu dan tak ingin melewatkan momennya.
Perilaku lucu dan menggemaskan itu pula yang ditunjukkan oleh Nastusha Olivia Alinskie saat menunjukkan kehebatannya dalam bernyanyi.
BACA JUGA:Jarang Disorot Ini Dia Potret Istri dan Anak Ramzi, Cantik Memesona!
Menikah dengan artis cantik Chelsea Olivia pada 2015 silam, kehadiran Nastusha menjadi pelengkap kebahagiaan keluarga ini.
Belum lama ini, melalui akun Instagram @nastusha.olivia.alinskie, putri kecil dari pasangan Glenn Alinskie dan Chelsea Olivia tersebut mengundang rasa gemas warganet.
Seiring bertambahnya usia, kian banyak saja kemampuan yang dimiliki Nastusha.
Ia kini bisa menyanyikan lagu anak-anak yakni Burung Kakak Tua.
Berduet bersama Glenn, video tersebut telah disaksikan oleh 90.000 akun Instagram saat berita ini ditulis.
Banyak warganet yang tak tahan melihat kelucuan Nastusha.
BACA JUGA:Beranjak Dewasa, Ini Anak Artis yang Cantiknya Saingan Ibunya
Buka Cabang ke-14, Nikmati Kelezatan Kuliner di Justus Steakhouse Asthana Kemang
Source | : | |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR