Nakita.id - Siapa yang tak mengenal artis cantik Sophia Latjuba?
Janda dua anak ini masih terlihat masih sangat muda meski usianya sudah tak lagi muda.
Menginjak usia hampir kepala 5 tak membuat kecantikan Sophia Latjuba luntur.
Sophia Latjuba dikenal tak pernah terlihat tua meski kini berusia 49 tahun.
Mempunyai usia yang tak lagi muda dan sudah mempunyai dua anak tak membuat Sophia Latjuba menjaga kecantikan dirinya.
Tak hanya dikenal cantik, Sophia Latjuba juga dikenal sangat sederhana.
Dilansir dari akun Instagram @sophia_latjuba88 pada Sabtu (01/02/2020), Sophia Latjuba sangat menggemparkan warganet.
Pasalnya, ibu dari Eva Celia ini tak segan makan di Warung Tegal (warteg) di daerah Jakarta yang bernama 'Warung Berkah'.
"World’s best vegan dinner ???? (emoji)," tulis mantan kekasih Ariel NOAH pada unggahan Instagramnya.
Sepiring nasi dengan porsi sedang dan ditambah lauk pauk aneka sayuran dan mi goreng dipilih Sophia Latjuba sebagai menu makan malamnya.
Minuman yang ada di depan piring makanan Sophia pun sangat sederhana.
Bukan jus apa lagi es sirup, mantan istri Indra Lesmana ini memilih air putih sebagai minumannya.
Unggahan Instagram Sophia itu bahkan sudah mendapat suka dari ribuan orang dan 487 orang mengomentari unggahannya.
"Mbak shopi mau makan di warteg? Serius? Sulit di percaya (emoji), " tulis @wening_sunarsih_prayitno.
"Banyak jg maem nya kok tetep langsing," tulis @dekoezz22.
"Ya allah mbak Indonesia banger makanya," tulis @rara5938.
Banyak juga warganet yang menyoroti piring Sophia Latjuba yang dipenuhi dengan nasi dan mi goreng yang beradu dalam satu piring.
Karena Sophia dikenal sebagai pecinta vegan food, banyak yang menyoroti soal dua karbohidrat yang ada di piring Sophia Latjuba.
"Noodle+rice = carbooooooooo," tulis @bayu_gunawan19.
"Karb feat karb niceee shoot tante," tulis @virgianrizky.
"Makan carbo gini bisa langsing, gue makan gini nambah 5 kilo timbangannya," tulis @aderinadessy.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR