Moms tidak perlu khawatir apabila darah yang keluar hanya berupa bercak berwarna coklat atau sebuah titik.
Sebuah survei yang dilansir dari boldsky menyebutkan bahwa 20% perempuan hamil akan mengalami bercak saat kehamilan setidaknya 1 kali.
Tetapi ketika darah yang keluar cukup banyak dan tidak berhenti, maka segeralah ke dokter kandungan untuk dapatkan penanganan yang tepat.
Baca Juga: Dipercaya Hilangkan Banyak Penyakit, Minum Air Kelapa Terlalu Sering Justru Berisiko Alami Hal Ini
3. Pecah ketuban
Perlu Moms tahu bahwa terdapat beberapa faktor yang dapat menyebabkan pecahnya air ketuban.
Beberapa faktor penyebabnya yaitu kurangnya berat badan, merokok, alami infeksi saluran kemih yang tidak diobati, pernah alami pendarahan vagina, dan miliki masalah pada rahim.
Apabila Moms ketahui janin masuk panggul di usia 7 bulan utamakan jaga berat badan selama kehamilan dan hindari rokok agar terhindar dari pecahnya ketuban lebih cepat.
Tentunya diimbangi juga dengan konsultasi ke dokter agar Si Kecil dapat lahir di waktu yang tepat.
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Source | : | WebMD,Healthline,Boldsky |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR