Nakita.id – Awal tahun 2018 nanti, pasangan selebriti Gisella Anastasia dan Gading Martin berencana pindah menempati rumah baru.
Gisel yang saat ini diketahui tinggal di kawasan depok ini berencana pindah ke kawasan Rempoa, Tanggerang, dekat dengan rumah Sarwendah dan Ruben Onsu.
Alasan kepindahan penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesia Idol ini diakui karena rumah yang saat ditempati sudah terasa sempit setelah memiliki Si Kecil, Gempita Nora Martin.
Dalam kepindahannya tersebut, Gisel mengaku akan mulai mengajarkan Gempita untuk mulai tidur sendiri di kamarnya.
“Pengennya momen mumpung lagi dia lagi pindah kamar baru. Jadi dia ‘didoktrin’ tidur di kamar sendiri cuma gataulah nanti berhasil atau enggak,” ujar Gisel saat diwawancarai di sela acara Mom and Kids Award 2017 di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (13/12).
Sama halnya dengan Gisel, persoalan mengajarkan anak tidur sendiri memang menjadi tantangan tersendiri ya Moms.
Rasa takut dan perasaan tidak aman karena tidur terpisah dengan orang tua sering membuat anak menangis dan merasa tidak nyaman.
Padahal mengajarkan tidur sendiri pada anak sejak dini sangat penting.
Dengan tidur sendiri anak akan terdorong menjadi pribadi yang mandiri dan percaya diri.
Nah Moms, ada beberapa langkah yang bisa Moms lakukan untuk mengajarkan anak tidur sendiri.
Baca juga: Rentetan Kisah Haru Perjuangan Moms dan Dads Sepanjang Tahun 2017
Desain Kamar Yang Lucu
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR