Nakita.id - Saat hamil, Moms jadi suka makan buah?
Wah, hal tersebut sangat baik lo.
Menurut penelitian terbaru, ibu hamil yang senang makan buah akan memiliki anak yang lebih cerdas.
Ternyata, mengonsumsi buah-buahan tidak hanya bermanfaat bagi Moms saja.
Buah juga sangat berguna untuk tumbuh kembang janin dan menjadi cara agar anak cerdas.
BACA JUGA: Ini Aktivitas yang Membuat Janin Cerdas Sejak di Dalam Rahim
Beberapa penelitian memang telah mengungkapkan bahwa buah dapat mengurangi risiko kehamilan terutama untuk penyakit kronis seperti jantung dan stroke.
Namun, sebuah studi semakin mengungkapkan manfaat dari buah.
Studi ini menemukan bahwa Moms yang makan lebih banyak buah selama kehamilan akan memiliki anak yang memiliki tes perkembangan baik pada usia 1 tahun.
Dalam penelitian ini, para peneliti menggunakan data dari Canadian Healthy Infant Longitudinal Development Study.
Studi ini mengambil informasi dari 688 anak-anak di Edmonton.
“Penelitian ini sebenarnya ingin melihat faktor apa saja yang dapat memengaruhi perkembangan kognitif,” ujar peneliti senior Piush Mandhane.
Para peneliti menemukan faktor terbesar perkembangan kognitif adalah banyaknya buah yang dikonsumsi selama kehamilan.
BACA JUGA: Begini Penampilan Istri Abdel yang Jarang Disorot, Simple Tapi Modis!
Lalu, berapa porsi buah yang dianjurkan?
Penelitian ini melihat bahwa anak yang cerdas lahir dari ibu yang makan enam hingga tujuh porsi buah dalam sehari.
Hasilnya, anak dari ibu yang makan buah ini memiliki poin yang lebih tinggi dari skala IQ rata-rata.
Menurut Madhane, hasil penelitian ini bisa menjadi rekomendasi para ibu yang ingin punya anak cerdas.
Penelitian ini juga didukung oleh berbagai penelitian lain seperti yang dilakukan oleh Faculty of Medicine & Dentistry's Division of Pediatric Neurology.
Penelitian ini menunjukkan perbedaan kualitas lalat buah dengan lalat lainnya.
Lalat buah mengalami kemampuan memori yang lebih baik dibanding dengan lalat pada umumnya.
Penemuan ini serupa dengan penemuan dari Piush Mandhane.
BACA JUGA: Jarang Terekspos, Ini Potret Adik Tina Toon yang Tampan dan Pintar
Selain menjadi cara agar anak cerdas, makan buah juga mencegah aneka gangguan kehamilan seperti sembelit yang sering kali dialami ibu hamil.
Moms yang sering merasa lapar saat hamil bisa mengganti camilan dengan buah.
Manfaat buah yang semakin terbukti membuat Moms harus memasukkan buah menjadi makanan yang perlu dikonsumsi setiap hari selama hamil.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR