Nakita.id - Ikan adalah makanan sehat yang pastinya jadi menu di rumah.
Bahkan, ahli gizi merekomendasikan ikan sebagai pelengkap gizi dan protein dalam tubuh.
Selain sebagai sumber protein, ikan juga bagus untuk membentuk otot, tulang, kesehatan kulit, otak, hingga organ tubuh.
Beberapa jenis ikan juga kaya omega-3, asam lemak yang membantu mengobati berbagai penyakit termasuk gangguan mental, kesehatan jantung dan mencegah kanker.
Ikan juga sumber makanan terbaik yang kaya vitamin D.
BACA JUGA: 7 Manfaat Ikan Nila yang Tak Diketahui, Cocok Untuk Diet dan Ibu Hamil
Tetapi, sebelum Moms mengonsumsi ikan, ada baiknya ketahui informasi berikut ini.
The US Food and Drug Administration and the Environmental Protection Agency (FDA) atau badan pengawas makanan dan obat-obatan Amerika Serikat melaporkan, ada beberapa jenis ikan yang mengandung merkuri.
Seperti yang kita tahu, merkuri adalah zat beracun.
Risiko keracunan merkuri ikan bisa terjadi, terutama bagi ibu hamil, ibu menyusui, bayi dan anak-anak.
Penelitian menunjukkan, merkuri punya efek buruk pada otak.
BACA JUGA: Jarang Disorot, Pesona Cantiknya Istri Temmy Rahadi Buat Hati Meleleh
Hal ini tentu akan berbahaya bagi tumbuh kembang anak.
Dilansir dari elitereaders.com, FDA dan EPA menyarankan, wanita usia subur mulai dari 16 tahun hingga 49 tahun sebaiknya membatasi mengonsumsi ikan bermerkuri.
Lalu, berapa banyak porsi ikan yang aman dikonsumsi?
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | tribunnew.com |
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR