Nakita.id - Selasa (18/2/2020), Ashraf Sinclair meninggal dunia lantaran serangan jantung.
Ashraf Sinclair meninggal dunia di usianya yang menginjak 40 tahun.
Sebelumnya, Bunga Citra Lestrai tersebut telah membawa sang suami ke RS MMC Kuningan.
Kini, jenazah mendiang Ashraf Sinclair telah dikebumikan di TPU San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat.
Kepergian Ashraf Sinclair yang dirasa mendadak tentu membuat Bunga Citra Lestari dan sang buah hati terpukul.
Begitu juga dengan Noah Sinclair yang tak kuasa menahan tangis saat ayahnya akan dikebumikan.
Di media sosial nama Noah Sinclair juga sempat menjadi trending topic.
Bukan tanpa alasan, di usianya yang baru menginjak sembilan tahun, Noah terlihat tegar menguatkan sang ibu.
Namun, di kala menabur bunga di pusara sang ayah, Noah tak kuasa menahan tangis dan memeluk Bunga Citra Lestari.
Usai dua hari ditinggal sang ayah, Noah tentu masih terbayang momen bahagia bersama Ashraf Sinclair.
Menilik dari Instagram Ashraf Sinclair, ayah satu anak tersebut kerap membagikan kebersamaannya bersama Noah.
Kali ini tak lagi merasakan hangatnya pelukan sang ayah, Noah bahkan tak absen melantunkan doa untuk mendiang Ashraf Sinclair.
Hal tersebut membuat kerabat yang melayat takjub dengan sikap Noah Sinclair.
"Didikannya almarhum luar biasa," sahut Cut Yanthi.
"Iya sempet peluk (Noah) kuatin hatinya, terutama Bunga ya Noah juga. Kasihan sih ngelihatnya kita bisa ngebayangin kayak apa rasanya ya," kata Chintami Atmanegara dikutip Nakita.id dari Beepdo (19/2/2020).
"Tapi dalam keadaan nangis tuh tidak lepas baca doa terus (Noah) ikut tahlilan dari awal sampai akhir," lanjutnya.
Bak buah tak jatuh jauh dari pohonnya, semasa hidupnya, Ashraf Sinclair juga dikenal sebagai orang yang baik dan dermawan.
Dikabarkan sebelumnya, Afgansyah Reza juga menuturkan kalau kondisi BCL dan Noah sedikit membaik.
Kedatangan sepupu-sepupu dari keluarga besar membuat Noah sedikit ceria dan memiliki teman bermain.
Terlepas dari hal tersebut, kita doakan saja ya Moms agar keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR