Nakita.id - Kini menjadi ibu dari empat orang anak, tidak banyak yang tahu Ashanty pernah tiga kali mengalami keguguran.
Diketahui, istri Anang Hermansyah ini memang kerap mengalami gangguan kesehatan.
Salah satunya adalah inflamasi atau peradangan yang sudah mencapai tahap kronis.
Sejak divonis mengalami autoimun dan melakukan beberapa perawatan, Ashanty mulai mengenali beberapa penyakit yang selama ini ia derita.
Salah satunya istri Anang Hermansyah ternyata menderita inflamasi kronis.
Penyakit tersebut baru diketahui Ashanty saat dirinya bertolak ke Singapura untuk menjalani pengobatan lanjutan.
Dalam pengobatannya di Singapura, dokter menemukan bahwa ibu sambung Aurel Hermansyah ini ternyata menderita inflamasi kronis.
Parahnya jika tidak segera ditangani dengan baik, istri Anang Hermansyah ini nyaris mengalami stroke.
Ashanty mengaku bersyukur lantaran penyakitnya tersebut dapat segera dikenali dan diambil tindakan.
Namun di balik syukurnya, ternyata Ashanty baru menyadari penyebab dari keguguran yang ia alami.
Tak lain tak bukan adalah karena penyakit inflamasi kronis tersebut.
Kejadian ini diceritakan Ashanty seperti dikutip dari tayangan Silet, RCTI pada Rabu (11/12/2019).
"Tiba-tiba kemarin di Singapura dibilang inflamasi kronis, peradangan. Aku kemarin di Indonesia enggak dikasih obat pengencer darah. Di sana (Singapura) dibilang kalau aku enggak minum, levelnya ke stroke sudah segini (mendekati)," kata Ashanty.
Pemberian obat pengencer darah itu disarankan untuk Ashanty karena darahnya memang terlalu kental.
Hal itu pula yang membuat Ashanty sempat mengalami keguguran sebanyak tiga kali.
"Darahku terlalu kental makanya keguguran tiga kali. Di sana (Singapura) dikasih obat pengencer darah," ujar Ashanty.
Akan tetapi, setelah mengonsumsi obat pengencer darah itu, Ashanty mengaku mengalami pendarahan saat tengah berlibur di Korea.
Darah yang dikeluarkannya saat datang bulan lebih banyak dari biasanya.
"Tapi pas dikasih obat pengencer darah, kemarin di Korea aku pendarahan. Maksudnya aku datang bulannya biasa aja, tapi ini jadi banyak gitu," jelasnya.
Ashanty mengaku tak mau terlalu banyak mencari tahu lagi soal penyakitnya.
Ia hanya ingin fokus dengan pengobatan untuk menyembuhkan penyakit autoimunnya.
"Udah deh enggak mau terlalu banyak mencari tahu lagi yang penting sekarang tinggal pengobatan aja," tuturnya.
Sementara, Ashanty mengaku banyak pertanyaan soal penampilannya setelah keluar rumah sakit.
Menurutnya, dirinya banyak mendapatkan pertanyaan terkait wajahnya yang terlihat lesu akhir-akhir ini di instagramnya.
Beberapa waktu lalu Ashanty memang sempat mendapat perawatan intensif gara-gara sekujur tubuh bentol-bentol akibat penyakit autoimun yang dideritanya.
(Artikel ini sudah tayang di Grid Pop dengan judul: Idap Autoimun Hingga Inflamasi Kronis, Ashanty Ungkap Penyebab Dirinya 3 Kali Keguguran Selama Menikah dan Nyaris Terkena Stroke: Darahku Terlalu Kental)
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Source | : | Grid Pop |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR