"Jangan gitu dong, ucapan adalah doa," ucap Gisel.
"Ya maksudnya yang di dompet udah enggak ada," sanggah Raffi Ahmad.
Seolah tak bisa menolak, Raffi akhirnya mengeluarkan dompet berwarna hijau dari tasnya dan memperlihatkan isinya.
Benar saja Moms, ternyata isi dompet Raffi Ahmad kala itu tinggal selembar uang 5 Lira Turki.
Berdasarkan penelusuran Nakita.id, 5 Lira Turki senilai Rp 11.420 dengan kurs 1 Lira = Rp 2.284 per Selasa (25/2/2020).
"Uangnya aja aku enggak megang rupiah, sudah dollar. Ini uangnya Lira, mata uang Turki," ujar Raffi Ahmad.
Mendengar pengakuan Raffi Ahmad, Gisel pun sontak melontarkan celetukan.
"Sombong banget!" ucap Gisel.
Source | : | youtube.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Trisnanda |
KOMENTAR