Hilda pun unggah pengertian OCD yang dideritanya itu di laman Instagram pribadinya.
Menurutnya sejak usia 10 tahun ia sudah hobi bersih-bersih rumah meski tak separah sekarang.
Bahkan Hilda mengaku jika apa yang ia lakukan itu di bawah kesadarannya.
"Klo liat barang di rmh ku miring sedikit aja aku risih, liat debu dikit stres, bahkan kotoran kecil pun bisa terlihat sama aku," tulis Hilda.
Tak hanya itu saja, Hilda menyebut jika dirinya juga pernah alami sakit yang membuatnya tak sanggup bergerak namun tetap membersihkan rumah.
Karena Hilda akan terus merasa risih saat rumah berantakan.
"Mau gak mau aku bersihin walaupun kondisi ku lg kurang baik dan bersihin nya gk lupa pake air mata (nangis dong gue)," tulis Hilda.
Headliners Hadirkan Chaos Lab, Playground Imersif Pertama di Indonesia yang Menggabungkan Sains Interaktif dan Edukasi
Source | : | |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR