Nakita.id - Krisdayanti tengah jadi sorotan banyak pihak setelah dirinya mengunggah beberapa foto momen liburannya ke Swiss di tengah ramainya virus corona yang sedang ramai dibahas dunia.
Tak sendiri, Krisdayanti pergi berlibur ke Swiss bersama Raul Lemos dan kedua anak mereka.
Awalnya, KD sekeluarga berniat berlibur hingga 27 Maret mendatang.
Namun ia sudah diminta pulang oleh sang kakak, Yuni Shara untuk segera memeriksakan kondisi.
KD lantas mengunggah momen saat ia, Raul dan anak-anak berada di bandara Zurich, Swiss.
Dalam video, suasana bandara tampak sepi dan hanya rombongan keluarganya dan beberapa orang disana.
Begitu pula dengan kondisi di pesawat, dimana KD dan Raul serta anak-anak seolah menjadi satu-satunya penumpang.
Usai diunggah kembali oleh akun gosip @lambe_turah, banyak warganet malah meminta KD agar tak kembali ke Indonesia.
"Selamat liburan mba kd, tp baliknya 1-2bulan lagi ajaa. Demi keselamatan org rumah," tulis akun @cakebydelicheese.
"Tolong jangan balik ke indonesia dong, " tulis akun @alfarizkydaffa.
"Semoga selalu diberikan kesehatan mbaknya,,, lain kali mungkin liburan diwaktu dan kondisi yg tepat," tulis akun @devi_kinan.
Sementara itu, kelakuan Krisdayanti rupanya sempat diulas media asing, New Straits Times.
Media asal Malaysia itu mengunggah artikel berjudul "Krisdayanti Slammed for Holidaying Amid Covid-19 Pandemic (Krisdayanti Dikritik Karena Liburan Saat Ada Pandemi Covid-19)".
Sejumlah netter makin geram dengan kelakuan KD.
"Sangat memalukan," sesal akun @riliesya.
"PEMERINTAH LG SIBUK KOAR2 #DIRUMAHAJA, EEH DIA ANGGOTA DPR MALAH JALAN2 KELUAR NEGERI. POSTING2 PAMER.. ASTAGA MIRISS" sesal akun @dindakiranaofficial.
Sementara itu, pimpinan Fraksi PDI Perjuangan di DPR akan memanggil Krisdayanti yang dinilai menyalahgunakan waktu reses anggota dewan dengan berjalan-jalan ke luar negeri bersama keluarga.
Apalagi, saat ini terjadi wabah virus corona atau Covid-19 yang melanda puluhan negara.
Seperti yang kita ketahui, Kridayanti merupakan Anggota Komisi IX DPR dari Fraksi PDI Perjuangan.
Sekretaris Fraksi PDIP Bambang Wuryanto mengatakan, waktu reses anggota dewan seharusnya dimanfaatkan mengunjungi daerah pemilihannya untuk menyerap semua aspirasi masyarakat.
Baca Juga: Ketahui Penyebab Luka Jahitan Setelah Melahirkan Normal Sakit dan Cara Meredakannya
"Krisdayanti kan artis masuk menjadi politisi, jadi bekerja dengan keartisannya. Mungkin Krisdayanti belum sadar sudah menjadi politisi," ujar Bambang Wuryanto saat dihubungi Tribunnews.com, Jakarta, Kamis (19/3/2020).
Menurutnya, masa reses tidak boleh digunakan anggota dewan untuk berjalan-jalan tanpa tujuan yang jelas.
"Reses bukan untuk tamasya, kalau bener untuk tamasya kami akan didik Krisdayanti, nanti kami panggil," ujar Bambang.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Instagram,Tribunnews.com,www.nst.com.my |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR