Nakita.id - Orang Korea memang memiliki kulit yang putih alami dan bercahaya yang menambahnya terlihat cantik.
Hal itu membuat banyak orang ingin membuat kulit mereka menjadi terlihat bak artis korea, tentu saja dengan melakukan berbagai hal.
Nah, ternyata untuk mendapatkan kulit yang putih dan glowing Moms bisa lakukan dengan 4 tahapan mudah ini.
Begini caranya.
BACA JUGA: Ingin Miliki Wajah 'Glowing' dan Awet Muda? Bawang Merah Rahasianya!
Gunakan susu sebagai pembersih
Setiap hari kulit kita terkena debu, polusi, bakteri, matahari dan cuaca yang keras yang menyebabkan berbagai masalah kulit seperti noda, bintik-bintik penuaan, kerutan, gatal, jerawat dan lain-lain.
Membersihkan wajah tentu menjadi solusi mudah untuk menghindari datangnya masalah-masalah kulit tersebut.
Enzim lipase yang larut dalam lemak susu dapat menghilangkan kotoran dan protein protease yang terlarut juga bisa menghilangkan kotoran berbasis protein.
Dengan penggunaan susu biasa sebagai pembersih, kulit menjadi lebih halus dan berseri, terlebih cocok untuk semua jenis kulit.
Caranya mudah, gunakan susu segar atau produk kecantikan berbahan susu lalu masukan kapas kedalamannya dan gunakan sebagai pembersih kulit.
Biarkan hingga mengering lalu bilas dengan air hangat, lakukan 2 kali sehari.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | Homeremediesforlife |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR