Nakita.id - Moms pasti sudah tak asing dengan salah satu juri Indonesian Idol, Ari Lasso.
Ari Lasso tampaknya mengikuti imbauan pemerintah tentang di rumah aja selama wabah virus corona.
Hal ini diketahui dari aktivitas Ari Lasso yang dibagikan di Instagram.
Empat hari lalu misalnya, Ari Lasso memamerkan dirinya berjemur di bawah matahari.
Kemudian memamerkan kemampuan masaknya dan sempat diabadikan melalui kanal YouTube miliknya.
Kali ini Ari Lasso membagikan cara lain dirinya melawan virus corona di Instagram.
Selain berjemur untuk melawan virus corona, Ari Lasso juga mengonsumsi buah dan jamu.
Buah yang Ari Lasso santap adalah buah naga sedangkan air lemon, perasan kunyit, dan temulawak jamunya.
"Jemuran ditemenin air lemon, perasaan kunyit/temulawak, n buah. Stay safe temen2 semua...STAY HEALTHY," tulis Ari Lasso.
Postingan Ari Lasso ini mendapat respon positif warganet bahkan mereka bertukar pendapat.
"Suka buah apa saja Masbro? Buah itu memang menyehatkan jiwa raga," tanya @musiklawasindonesia.
"@musiklawasindonesia terutama kates Broooo," jawab Ari Lasso.
"Order jamu saya pak?" tanya @jojepane.
"@jojepane mau," balas Ari Lasso.
"Air lemon rupanya kirain beer tadi," celetuk @farkhanriyadii.
Ada juga warganet yang mengingatkan Ari Lasso untuk berhenti merokok di kala wabah virus corona.
"Stay healthy iku rokokan e preii bro.. Kok jek kebal kebul ae," ujar @rizaattajri.
"@rizaattajri KEMERUH POL!!!!" balas Ari Lasso.
Artikel ini telah tayang di GridHITS.id dengan judul "Selain Berjemur Yuk Intip Cara Lain Ari Lasso Lawan Virus Corona Sembari Di Rumah Aja"
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Source | : | GridHITS |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR