Nakita.id - Andrea Dian sempat dinyatakan positif terinfeksi virus corona.
Hal itu membuat dirinya harus menjadi pasien Covid-19 di Wisma Atlet.
Setelah tiga minggu menjalani perawatan, Andrea Dian akhirnya berhasil melawan penyakit yang mewabah di hampir seluruh negara di dunia.
Kini Andrea Dian sudah dapat berkumpul kembali dengan suami tercinta, Ganindra Bimo.
Ia pun membagikan kisahnya ketika dirinya dalam perawatan hingga biaya perawatannya selama terinfeksi Covid-19.
Dalam unggahannya tersebut, Andrea Dian bercerita melalui caption fotonya bersama sang suami.
Andrea Dian mengaku pertama kali dinyatakan positif Covid-19 ketika dirinya menjalani tes swab pertamanya.
"Seperti yg sudah pernah aku ceritakan sebelumnya , aku menjalani test swab pertama di dinyatakan (+) covid 19 oleh salah satu RS Swasta di Jakarta Selatan," tulis Andrea Dian.
Tes swab sendiri merupakan pemeriksaan yang menggunakan cairan yang diambil dari tenggorokan ataupun hidung.
Setelah dirinya dinyatakan positif, Andrea dirujuk ke salah satu rumah sakit pemerintah untuk melanjutkan perawatannya.
"Kemudian , aku dirujuk ke RS pemerintah untuk menjalani serangkaian perawatan lanjutan . Lbh tepatnya , RS AL MINTOHARJO . Di bawah kepemimpinan Dr.Wiweka , MARS & dirawat tim ahli paru Dr.Jerry Indra," tulis Andrea Dian.
Ketika dalam perawatan Covid-19, Andrea mengaku dirawat dengan baik.
"Hampir setiap hari Dr Jerry datang untuk visit & slalu stand bye untuk smua pasien d sana termasuk saya," tulis Andrea.
Tak hanya dirawat secara medis, Andrea mengaku jauh dari rasa khawatir sehingga perawatan lebih tenang.
"Di saat2 sperti ini , slain obat2an hal yg paling penting adalah memberikan ketenangan secara psikis. Untungnya smua tenaga medis di RSAL mampu membuat kami para pasien tenang & nyaman," tulisnya.
Andrea mengaku salut dengan tenaga medis yang dapat membantunya sembuh di tengah keterbatasan yang ada.
"Di RSAL MINTOHARJO , aku dpt 2x test swab. Dimana hasil yg kedua kali test di sana sudah menunjukan aku (-) dari Covid 19. Salut luar biasa , ditengah segala keterbatasan yg dimiliki , Dr Jerry & team mampu merawat saya dengan sangat baik dan membuat saya SEMBUH!," tulis Andrea.
Meskipun sudah dinyatakan negatif, Andrea tetap diharuskan melakukan tes lanjutan yang membuat dirinya perlu dipindahkan ke Wisma Atlet yang diketahui kini menjadi rumah sakit darurat Covid-19.
"Disini saya menjalankan karantina mandiri di 1 unit ( 2 kamar & 2 pasien ) . Disini tubuh & pikiran aku memang sudah jauh lbh baik," tulisnya.
Melalui caption penuh haru tersebut, Andrea juga mengucapkan terima kasih baik kepada seluruh pihaknya yang membantu membuatnya sembuh dari penyakit tersebut.
Tak hanya menceritakan perihal kisah perawatannya, Andrea Dian juga beberkan biaya perawatannya melalui unggahan Instagram story.
Saat itu Andrea mendapatkan pesan langsung di Instagramnya dari warganet yang menanyakan biaya pemeriksaan Covid-19.
"Ka maaf mau tanya. Klo masalah biaya cek sma karantina itu gmna ka? Kata'a kita klo cek itu bayar ya?" tulis warganet tersebut.
Andrea Dian pun menjawab terkait biaya apa saja yang dikeluarkan saat dirinya terinfeksi virus corona.
Andrea mengaku tetap membayar ketika dirinya masuk rumah sakit dan menjalankan pemeriksaan Covid-19.
"Pada saat pertama kali saya masuk RS dan di cek untuk covid19, saya tetap membayar biaya RS," tulis Andrea.
Setelah dirinya dinyatakan positif, Andrea mengaku tidak mengeluarkan biaya apapun untuk perawatannya.
"Tp setelah saya di nyatakan positif & masuk ke RS rujukan Minthoharjo & lanjut ke wisma atlet saya keluar tanpa membayar biaya apa pun," tutup Andrea.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR