Melansir dari Sajian Sedap, Sarita Abdul Mukti rupanya menceritakan soal makanannya yang tak disentuh oleh Faisal Harris.
Sarita pun menceritakan pengalaman pahit yang belum pernah dibukanya kepada siapapun.
Seperti diketahui, Sarita sempat lama tinggal bersama 4 buah hatinya di Australia.
Selama itu pulalah, Faisal diketahui menjalin hubungan terlarang dengan Jennifer Dunn.
Di hari pertama kembali ke Indonesia, Sarita pun menceritakan pengalaman yang tak akan pernah dilupakannya seumur hidup.
"Hari pertama ketemu Beliau itu nyakitin banget. Bulan puasa aku inget banget, di rumah. Itu antara Juni Juli 2017.", cerita Sarita.
Ia pun khusus meminta ART untuk membeli makanan Sunda menyambut kedatangan Harris.
"Aku bilang sama embak rumahku, kalian belanja masakan Sunda yang udah mateng di restoran karena hari itu, Harris mau dateng ketemu aku.", kisahnya.
Source | : | sajiansedap.com |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR