Tabloid-Nakita.com – Memilih jenis kelamin anak mungkin menjadi hal yang ingin Mama lakukan. Meski tidak ada cara yang pasti bisa memilih jenis kelamin anak. Namun, ada beberapa cara hamil anak perempuan yang bisa Mama lakukan. Meskipun tidak 100% berhasil, tak ada salahnya mencoba. Cara-cara berikut ini bekerja berdasarkan sifat kromosom. Jenis kelamin sendiri ditentukan oleh kromosom.
Baca juga: Ibu yang melahirkan anak perempuan, ASI-nya lebih banyak
Jika mengandung anak perempuan, maka kromosomnya “XX”. Sementara kromosom anak laki-laki adalah “XY”. Mama memiliki “XX” dan memberikan kontribusi “X” pada kromosom. Sementara Papa memiliki kromosom “XY” dan berkontribusi kepada kromosom “X” dan “Y”. Artinya jenis kelamin banyak ditentukan oleh Papa. Untuk memiliki anak perempuan, Mama harus membantu kromosom “X” dari Papa untuk membuahi sel telur.
1.Metode shettles
Untuk menggunakan metode ini, Mama harus mengetahui masa subur Mama. Mama harus melakukan seks setiap hari selama 2 hingga 4 hari sebelum masa ovulasi. Hindari melakukan seks 1 hingga 2 hari sebelum ovulasi dan setelah ovulasi. Berhubungan seks pada hari ovulasi akan membuat keberhasilan hingga 75%. Beberapa teori menyarankan Mama yang ingin hamil bayi perempuan harus melakukan seks sebanyak mungkin sebelum ovulasi.
Baca juga: Memiliki anak perempuan dengan metode shettles
2. Posisi seks tertentu
Ternyata, posisi seks juga menentukan peluang mendapatkan anak perempuan. Posisi misionaris menjadi posisi yang dianjurkan karena membatasi tingkat penetrasi. Selain itu, sperma akan mengalami ejakulasi langsung dengan leher rahim sehingga tinggi kemungkinan hamil anak perempuan. Selain itu, tingkat PH vagina juga menentukan. PH yang lebih asam akan meningkatkan peluang hamil anak perempuan.
Klik halaman selanjutnya di sini
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR