Nakita.id - Senin, (23/04) kemarin, Duchess of Cambridge, Kate Middleton, baru saja melahirkan anak ketiganya di rumah sakit St Mary, Paviliun Lindo Wing, Inggris.
Anak ketiganya ini berjenis kelamin laki-laki, namun hingga sekarang belum ada pengumuman lebih lanjut mengenai nama dari bayi bergelar Prince of Cambridge tersebut.
Beberapa jam setelah Kate melahirkan, Pangeran William menjemput kedua anaknya yang lain, George dan Charlotte.
BACA JUGA: Imut dan Berpipi Merah, Begini Potret Menggemaskannya Putra Ketiga Kate Middleton!
Tentu kedua kakak itu ingin melihat adik barunya.
Saat turun dari mobil, mereka berdua nampak begitu senang karena akan bertemu dengan sang adik.
Selain ekpresi mereka, pakaian yang dikenakan oleh Pageran George dan Putri Charlotte pun menjadi sorotan publik.
Pasalnya keduanya kompak mengenakan pakaian bernuansa biru.
George mengenakan kemeja anak biru muda dengan sweater biru tua.
Sedangkan Charlotte mengenakan dress bunga-bunga biru muda.
BACA JUGA: Jangan Lagi Khawatir Bila Anak Gemar Skateboarding, Ini Dia Manfaatnya!
Jika mengira harga dress tersebut berharga jutaan, berarti Moms salah.
Ternyata harga dress tersebut hanya USD 55 atau sekitar Rp 763,886.
Sungguh bukan harga yang begitu fantastis bukan Moms, mengingat Charlotte adalah putri kerajaan.
Dress tersebut bermerek Little Alice London yang dibuat oleh teman Kate sendiri dari Marlborough College, Alice Avenel.
Sungguh menggemaskan bukan Charlotte dalam balutan dress tersebut?
BACA JUGA: Dikenal Cantik dan Anggun, Begini Penampilan Kate Middleton Dahulu!
Source | : | |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR