Kompol Ronaldo Maradona menyampaikan jika Xanax sebetulnya boleh dikonsumsi oleh masyarakat.
Sebab, jenis psikotropika ini bisa digunakan untuk pengobatan medis.
Namun, yang harus digaris bawahi adalah penggunaannya harus sesuai resep dokter dan tidak boleh sembarangan.
Selain itu, Vanessa Angel juga mengakui kepada polisi membeli xanax di apotek Surabaya.
Sayangnya, polisi belum bisa menjelaskan secara gamblang terkait pembelian xanax tersebut.
"Detailnya yang bersangkutan membeli di Surabaya. Kami masih mendalami," ujar Ronaldo.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR