Nakita.id - Aprilia Manganang merupakan salah satu atlet jagoan Indonesia untuk cabang olahraga voli putri.
Namanya semakin dikenal saat ia mendaftarkan diri untuk pertandingan SEA Games 2015.
Posturnya yang terlihat kekar dan berwajah tegas, April justru membuktikan itu semua adalah sebuah nilai tambah untuk dirinya.
BACA JUGA: Aprilia Manganang Sempat Cedera Hamstring, Begini Cara Meredakan Sakitnya!
Bahkan ia disebut-sebut sebagai atlet voli putri yang mempunyai lompatan tertinggi di Tanah Air.
Ia juga sosok yang diandalakan dalam timnya, Bandung Bank BJB Pakuan.
April saat Proliga awal bulan ini, ia sempat ditarik dari lapangan lantaran mengalami cedera hamstring saat akan melakukan smash.
Dan setelah ditariknya April, tim sempat down beberapa saat karena tim merasa khawatir.
Namun hal itu bukanlah suatu halangan untuk mendapatkan juara.
Mereka behasil mendapatkan juara sebagai Runner Up di ajang Proliga 2018 kemarin.
Atas prestasinya ini, tentu menarik perhatian penikmat voli, sehingga tak heran jika April mempunyai banyak penggemar.
Terlepas dari pertandingan, hari ini, 28 April 2018, April sedang berulang tahun yang ke 26.
Source | : | |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR