Nakita.id - Model hijab 2020 ala Zaskia Adya Mecca memang sangat ditunggu.
Wanita yang mulai berhijab sejak 2001 itu menjadi kiblatnya fashion muslim para Moms muda.
Cara berpakaiannya yang sangat menginspirasi Moms muda ini dijadikan sebuah motivasi untuk Moms berpakaian secara fashionable.
Meski begitu, ternyata Zaskia Adya Mecca ini pernah mengaku khilaf atas fashion yang dipakainya lo Moms.
Dilansir pada kanal Youtube The Bramantyos pada akhir tahun lalu, istri Hanung Bramantyo itu mengaku bingung kenapa ia pernah memilih model hijab aneh.
"Kak Ia, jilbab Kak Ia dulu inspirasinya dari mana," ucap Zaskia Adya Mecca.
"Jadi jilbab itu, gak hanya jilbab, fashion itu kan metamorfosis, perjalanan orang mana sih tipe pakaian atau fashion yang sesuai ama kita," lanjutnya.
Kemudian, Zaskia Adya Mecca menerima tantangan memakai model hijab ala Zaskia Adya Mecca di awal tahun 2001.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR