Geram dan jengkel, warga setempat akhirnya membuat AS babak belur karena main hakim sendiri.
Polisi kini menangkap pelaku dan menyita barang bukti satu dus rokok berisi sampah.
Peristiwa itu terjadi di Toko Arif, kawasan Paal V, Jambi pada Jumat (22/5/2020) sekitar pukul 12.00 WIB.
Pelaku saat itu menawarkan dagangan rokok kepada korbannya, Arif. Menurut pengakuan Arif, pelaku datang dan menawarkan 10 slop rokok seharga Rp700 ribu.
Rokok itu dikemas dalam sebuah kardus besar. Penawaran Akil membuat Arif tertarik dan membeli barang tersebut.
"Sempat ngobrol-ngobrol, saya bayarlah sebanyak Rp700 ribu," kata Arif, seperti dikutip dari Tribun Jambi.
Namun betapa terkejutnya Arif saat membuka kardus yang ia beli. Bukan rokok yang ia temukan, melainkan sampah-sampah yang sengaja ditaruh pelaku.
"Tapi pas saya buka, isinya sampah. Di sana saya spontan langsung berteriak kalau dia penipu," tutur Arif.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | GridHITS |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR